Sejumlah Pohon Tumbang Diterjang Angin di Sragen, Timpa Rumah, Mobil, dan Pengendara
Advertisement
Harianjogja.com, SRAGEN—Badan Panangggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sragen, Jawa Tengah mencatat sedikitnya 20 pohon tumbang diterjang angin dan hujan lebat pada Kamis (31/10/2024) sekitar pukul 18.00 WIB di wilayah Sragen.
Pohon tumbang itu mengakibatkan dua rumah rusak, satu mobil rumah, satu baliho rumah berat, dan lampu penerangan jalan rusak berat. Kerugian material akibat pohon tumbang itu diperkirakan mencapai Rp13,2 juta. Bahkan satu warga mengalami patah tulang karena tertimpa batang pohon.
Advertisement
Penjelasan itu diungkapkan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sragen, R. Triyono Putro, kepada Jaringan Harian Jogja, Espos.id, Jumat (1/11/2024). Pohon tumbang tersebut, jelas dia, terjadi di delapan desa yang berada di lima kecamatan. Dia mengatakan pohon tumbang itu ada yang menutup akses jalan kampung, menganggu lalu lintas, dan menyebabkan listrik padam di sekitar lokasi.
“Kejadian itu dilaporkan pada pukul 18.11 WIB dan selesai penanganan pada 21.30 WIB. Pohon tumbang terjadi di wilayah Kecamatan Gondang, Sragen Kota, Karangmalang, Sidoharjo, dan Kedawung. Pohon tumbang itu disebabkan karena angin kencang disertai hujan. Ada pula pohon yang menimpa kabel jaringan listrik milik PLN,” ujar Triyono.
Dia menerangkan di wilayah Kecamatan Gondang, pohon tumbang terjadi di jalan Sragen-Ngawi, tepatnya di Dukuh Kenatan, Desa Bumiaji. Selain pohon berukuran diameter 20 cm tumbang, kata di, lampu penerangan jalan dan beliho ikut rusak serta kabel milik Telkom putus. Di Dukuh Kenatan RT 013, ujar dia, ada pohon talok yang menimpa rumah warga yang juga warung soto tetapi hanya mengalami rusak ringan.
BACA JUGA: Pimpinan DPRD Klaten Dilantik, Alkap Segera Dibentuk
Dia melanjutkan di wilayah Kecamatan Sragen Kota, pohon tumbang terjadi di Kampung Banjar Asri, Kelurahan Nglorog, yang menimpa kabel PLN. Dia mengatakan batang pohon di Jalan Raya Sukowati, Gambiran, Sine, Sragen, juga patah dan mengenai pengendara motor atas nama Hariyati, warga Tunjungan. Pengendara motor itu, ujar dia, mengalami patah tulang tangan akibat tertimpa batang pohon.
“Di Kecamatan Karangmalang paling banyak terjadi pohon tumbang. Kami mencatat ada 14 pohon tumbang di wilayah Karangmalang. Akibatnya, teras rumah warga dan mobil milik warga rusak karena tertima pohon tumbang. Ada tiga pohon tumbang di Kelurahan Kroyo, salah satunya pohon manggar yang menimpa teras rumah dan mobil di Dukuh Karangmalang RT 019,” ujarnya.
Dia menagatakan di wilayah Kecamatan Sidoharjo terjadi dua pohon tumbang di Desa Taraman dan Sidoharjo. Lalu di wilayah Kecamatan Kedawung, ujar dia, pohon tumbang di Desa Bendungan, tepatnya di jalan Balu-Druju.
Dia mengungkapkan penanganan pohon tumbang dilakukan tim reaksi cepat (TRC) BPBD Sragen dibantu 50 orang sukarelawan dari unsur BPBD, TNI, Polri, aparatur kecamatan setempat, perangkat desa setempat, PLN, relawan penanggulangan bencana lainnya, serta warga setempat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : espos.id
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bantul Berlakukan Status Siaga Banjir dan Longsor hingga 31 Desember 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Advertisement
Advertisement