Advertisement

Promo November

Relokasi Warehouse dari Jogja ke Boyolali, Alfamidi Pastikan Stok Terjaga

Abdul Hamied Razak
Jum'at, 20 Oktober 2023 - 02:07 WIB
Abdul Hamied Razak
Relokasi Warehouse dari Jogja ke Boyolali, Alfamidi Pastikan Stok Terjaga Prosesi peresmian Warehouse Alfamidi terbarunya di wilayah, Boyolali Jawa Tengah, Kamis (19/10 - 2023) ist

Advertisement

Harianjogja.com, BOYOLALI—PT Midi Utama Indonesia Tbk (Alfamidi) meresmikan Warehouse barunya di wilayah, Boyolali Jawa Tengah, Kamis (19/10/2023). Ini merupakan relokasi dari Warehouse sebelumnya yang berada di Jogja.

Peresmian dihadiri oleh Managing Director, Velina Yulianti hingga jajaran Direksi Alfamidi lainnya serta beberapa mitra bisnis Alfamidi. Pemindahan Warehouse ini dalam upaya untuk mengoptimalkan rantai pasokan barang ke setiap gerai Alfamidi agar lebih efisien.

Advertisement

Luasan area Warehouse Alfamidi Boyolali ini pun memiliki kapasitas penyimpanan yang lebih besar. Sehingga berdampak pada pemenuhan ketersediaan stok barang yang lebih maksimal disetiap gerainya.

BACA JUGA: Peringati Harpelnas, Kepala Cabang Alfamidi Layani Pelanggan di Toko

“Kami selalu berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi para pelanggan, salah satunya dengan memperkuat infrastruktur logistik agar barang bisa terdistribusi dengan baik dan juga stok barang dapat selalu terjaga,” ujar Heru Sarwono, selaku Operational Director Alfamidi.

Dengan relokasi Warehouse yang bernilai investasi kurang lebih Rp100 miliar ini, perusahaan berharap dapat mendukung rencana expansi di wilayah Jawa Tengah.

Pada kesempatan yang sama, Triwasono Sunu selaku Human Capital Director menyampaikan bahwa dengan adanya Warehouse ini, akan memberikan kontribusi positif bagi perekonomian lokal dan juga membuka peluang lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.

“Hingga saat ini sudah kurang lebih 50 orang warga sekitar yang terdaftar menjadi karyawan Alfamidi untuk Cabang Boyolali ini, dan angka itu masih terus bergerak seiring dengan kebutuhan office, gudang ataupun toko nantinya," katanya.

Alfamidi telah memiliki 11 Warehouse yang mengelola total sebanyak 2213 gerai. Tersebar di wilayah Medan, Samarinda, Kendari, Manado, Palu, Makasar, Pasuruan, Bekasi, Bitung, Ambon, dan yang terakhir Boyolali sebelumnya di Jogja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Sabtu Malam, Jawal SIM Keliling di Kulonprogo di Alun-alun Wates Mulai Pukul 19.00 WIB

Kulonprogo
| Sabtu, 23 November 2024, 07:57 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement