Advertisement

Puluhan Ribu Jemaah MTA Solo Gelar Salat Iduladha Lebih Awal dari Ketentuan Pemerintah

Newswire
Minggu, 16 Juni 2024 - 09:37 WIB
Sunartono
Puluhan Ribu Jemaah MTA Solo Gelar Salat Iduladha Lebih Awal dari Ketentuan Pemerintah Puluhan ribu anggota jemaah Majlis Tafsir Al-Quran (MTA) menjalankan salat Iduladha di Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (16/6/2024). - Antara.

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO—Puluhan ribu anggota jemaah Majlis Tafsir Al-Quran (MTA) menjalankan salat Iduladha di Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (16/6/2024). Dengan demikian pelaksanaan salat Iduladha ini sehari lebih awal dari ketentuan pemerintah.

Bertindak sebagai imam dan khatib yakni pimpinan MTA Nur Kholid. Jemaah yang hadir tidak hanya dari Kota Solo tetapi juga beberapa daerah lain di Solo Raya, di antaranya Sragen, Karanganyar, dan Sukoharjo.

Advertisement

"Jemaah yang hadir tidak cuma dari Solo tapi ada beberapa warga di perbatasan Solo yang ikut shalat di sini," kata Ketua Panitia Shalat Iduladha Suprapto.

BACA JUGA : Ratusan Jemaah Ikuti Salat Iduladha di Lapangan Kasihan Bantul Minggu Pagi

Ia mengatakan jika melihat kapasitas untuk shalat, ada sekitar 30.000 anggota jemaah yang datang. Pada khotbah shalat Id mengangkat tema tentang Islam, Iman, dan Ihsan.

Sementara itu, masyarakat datang ke lokasi tersebut sejak pukul 05.00 WIB. Mereka datang dari berbagai penjuru. Kemacetan juga sempat terlihat di sejumlah ruas jalan yang mengelilingi Stadion Manahan, salah satunya di Jalan Menteri Supeno.

Adapun Salat Id sendiri dilaksanakan di halaman Stadion Manahan Solo mulai dari gerbang pintu A menjalar hingga pintu C Salah satu warga Sriyatun mengatakan datang ke lokasi tersebut pada pukul 05.15 WIB. Ia datang bersama dengan keluarganya.

"Memang nyari yang jadwal shalatnya hari ini. Salah satunya ada di sini," kata warga Kabupaten Sukoharjo ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Kali Godean Sleman, Begini Ciri-cirinya

Sleman
| Rabu, 26 Juni 2024, 19:17 WIB

Advertisement

alt

Inilah Rute Penerbangan Terpendek di Dunia, Naik Pesawat Hanya Kurang dari 2 Menit

Wisata
| Sabtu, 22 Juni 2024, 11:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement